iklan space 728x90px

Delia Kembali Eksis Dengan Lagu Recycle Milik Reza Arthamevia

Delia Septianti mengawali karirnya  di dunia tarik suara sebagai penyanyi anak-anak dengan menjadi personel Trio Laris. Setelah grup vokal ini bubar, perempuan kelahiran Jakarta, 1 September 1985 itu menekuni akting dan presenting. Berbagai program televisi pernah dipandunya dari mulai infotainment, variety show, hingga tayangan olahraga.

Seiring berjalannya waktu, perlahan keinginannya untuk kembali menyanyi muncul. Dia pun bergabung dengan band beraliran jazz Ecoutez pada 2005. Setelah enam tahun bersama band yang menelurkan single hit Are You Really The One itu, Delia memutuskan hengkang dan membangun karirnya sebagai penyanyi solo. Lagu Berharap Tak Berpisah yang pernah dinyanyikan Reza Artamevia, menjadi penanda awal karirnya sebagai solois.

Sejak kembali bermusik, dia fokus di bidang itu. Tak ingin seperti beberapa selebriti yang berusaha mengimbangi karir menyanyi dan aktingnya. Buat Delia, menyanyi itu hidup dan jiwa. Dari kecil memang dilahirkan dari keluarga musik. Kemarin-kemarin sempat main sinetron, presenter, tapi akhirnya dia menemukan jalan hidup di dunia menyanyi, karena memang menyanyi adalah hidupnya.

Bintang sinetron Bunga Perawan itu mengaku tidak bisa berkonsentrasi bermusik kalau tetap menggeluti pekerjaan di bidang akting dan presenter. Terlebih, dia tengah menyiapkan album solonya. Dia suka akting, jadi pembawa acara, modelling. Semua sudah pernah dia coba, dan itu tidak bisa diambil semuanya. Dia lebih fokus di nyanyi. Takut bentrok jadwalnya, jadi memang harus fokus di satu bidang saja.

Meski di dunia entertainment memfokuskan diri di dunia tarik suara, Delia tidak mau melepaskan bisnisnya. Sejak lima tahun lalu, dia menekuni bisnis fashion dengan membuka butik di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. Sebagian bajunya didesain sendiri, sebagian lagi impor.

Sukses dengan single pertama yang berjudul Berharap Tak Berpisah, Delia pun tengah disibukkan dengan single keduanya. Lagi-lagi Delia Septianti mantan vokalis Ecoutez itu mendaur ulang lagu yang dipopulerkan Reza Arthamevia. Kali ini Satu Yang Tak Bisa Lepas dia kembali nyanyikan dengan sentuhan jazz.

Cewek kelahiran 1 September 1985 mengungkapkan alasan mengapa ia memilih untuk mendaur ulang lagu milik Reza tersebut. Lagu Reza itu abadi banget. Menurut Delia, dengan mendaur ulang lagu yang pernah dipopulerkan oleh Reza, ia berharap single nya itu dapat diterima di telinga pencinta musik Indonesia.

"Lagu aransemen kan nanti begitu orang dengar mereka bilang ini lagu Reza yang dulu. Dan orang pasti cari tahu siapa nih yang nyanyi

recycle-nya, nah setelah itu baru deh tahu oh Delia. Supaya orang lebih gampang nerimanya," ujar Delia.

Kusimpan masa demi masa
tak mudah 'tuk terlupa
saat kau masih disisi
hingga saat kau dengannya
kadang ku menangis

Tataplah diriku di sini
masih seperti yang dulu
kutemui kaupun kembali
'tuk bersamaku lagi
akupun mengerti

Satu yang tak bisa lepas

percayalah... hanya kau
yang mampu mencuri hatiku
akupun tak mengerti

satu yang tak bisa lepas

bawalah kembali jiwa yang luka
dan perasaan yang lemah ini
menyentuh sendiriku

Meski hatikupun mengerti
masih ada satu asa
kucoba 'tuk melawan
angkuhnya hasrat hati.


Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.
Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News