iklan space 728x90px

16 Cara Merawat Jeans Tetap Awet

Sifat jeans atau denim yang comfortable dan wearable saat dikenakan membuatnya menjadi favorit banyak orang. Selain itu, jeans membuat seseorang terlihat casual di acara-acara santai seperti hang out bersama teman-teman Jeans juga cocok digunakan untuk acara semi formal yang dapat dikombinasikan dengan busana yang Anda inginkan.

Tak heran, setiap tahun muncul mode terbaru dari jeans. Meski demikian, bukan berarti jeans lama harus dibuang. Agar jeans lama tetap terlihat awet dan tidak rusak sebaiknya dirawat dengan baik. Namun, banyak orang yang belum mengerti bagaimana merawat jeans dengan tepat sehingga kerap menimbulkan kerusakan pada jeans. Akibatnya jeans tidak bertahan lama.

Bahan denim atau jeans memerlukan perlakuan dan perawatan yang khusus agar tidak mudah rusak, yaitu:
  1. Jeans berbahan rayon, darkwash dan jeans dyeing (jeans celup atau warna) sebaiknya tidak terlalu sering dicuci karena warnanya akan cepat pudar.
  2. Jeans baru yang akan pertama kali dipakai tidak perlu dicuci. Cukup direndam, lalu keringkan.
  3. Setelah jeans dipakai tidak perlu langsung dicuci, tetapi cukup dikeringkan dengan cara dijemur dan dianginkan untuk menghindari jamur karena lembab.
  4. Sebaiknya cuci jeans seminggu sekali agar jeans dapat bertahan lama. Pencucian jeans yang terlalu sering akan menyebabkan jeans menjadi mudah rapuh.
  5. Ketika mencuci jeans, pisahkan dengan bahan atau kain lain yang berwarna untuk menghindari kelunturanm terutama untuk jenis jeans dyeing atau warna.
  6. Ketika mencuci, balik bagian sisi dalam jeans agar warna jeans tetap terjaga.
  7. Proses perendaman ketika akan mencuci sebaiknya tidak terlalu lama.
  8. Tidak menggunakan deterjen yang mengandung klorin, pemutih dan bleach.
  9. Mencuci jeans ketika jeans kotor. Terlalu sering mencuci jeans akan menimbulkan fading (bagian jeans yang memudar atau belang akibat gesekan saat proses pencucian), serta indigo (warna biru pada jeans) terlepas karena sering terkena air dan gesekan saat dicuci.
  10. Ketika mencuci jeans menggunakan mesin cuci, sebaiknya pilih aturan yang paling rendah.
  11. Pilih sikat yang tidak terlalu kasar karena bisa merusak serat pada bahan jeans dan menyebabkan jeans akan berbulu.
  12. Hindari mengeringkan jeans dengan mesin pengering karena akan membuat jeans mudah menyusut dan kehilangan bentuknya.
  13. Jeans dijemur di bawah sinar matahari, namun tidak terkena langsung dengan terik matahari. Karena itu ketika dijemur, sebaiknya jeans dibalik untuk mengurangi efek dari sinar matahari.
  14. Pastikan ketika menyetrika, jeans dalam keadaan sudah kering. Jika jeans disetrika dalam keadaan lembab dapat menimbulkan jamur yang membuat jeans mudah rusak.
  15. Tidak terlalu sering menggosok dan menyikat jeans, karena bisa menyebabkan jeans semakin tipis.
  16. Saat menyimpan jeans, sebaiknya digantung menggunakan hanger agar tidak ada bekas lipatan pada jeans.
Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "16 Cara Merawat Jeans Tetap Awet"

Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News