iklan space 728x90px

Tips Dan Trik Memilih Wedges

Memakai wedges memang menyenangkan karena bisa membuat tubuh terlihat ramping semampai. Meski demikian, ada beberapa hal yang patut diketahui sebelum mengenakannya jika tak ingin terlihat seperti tengah memakai "bakiak tebal sebagai ganjalan".

Jika memiliki betis yang tergolong besar, pilih dan gunakan wedges yang tidak terlalu tinggi, kecuali saat menggunakan rok panjang. Sebaliknya, jika betis tergolong kecil, Anda bisa menggunakan wedges dengan sol atau hak yang tinggi.

Untuk berpenampilan kasual, pilih wedges yang didominasi dengan warna pastel yang lembut tanpa banyak aksesori, padukan dengan rok atau celana jeans. Pandai-pandailah memilih desain wedges terutama pada perbedaan warna antara sol dan bagian atas (confer dan throat) untuk padanan gaun bawah agar tidak menimbulkan distorsi.

Nah, bagi Anda yang ingin berpenampilan manis dengan wedges. Saat akan membeli wedges, sebaiknya pastikan aspek kenyamanan terlebih dahulu. Disarankan agar membeli wedges satu ukuran di atas ukuran sepatu Anda, tentu agar memberikan ruang yang membuat kaki bisa lebih leluasa. Sebetulnya, lebih nyaman menggunakan sepatu yang ukurannya pas, caranya pastikan ujung jari kaki tidak ada yang menekuk. Kalau bagian sepatu lain terasa sempit, itu wajar karena lama kelamaan sepatu biasanya akan mengikuti bentuk kaki.

Setelah aspek kenyamanan didapat, baru pertimbangan beralih ke persoalan bentuk, ketinggian sol, hingga bahan bagian dalam sepatu. Desain wedges memang lucu-lucu. Kadang orang beli karena ingin terlihat lucu saja. Disarankan, perhatikan juga bahan sepatunya. Bahan yang keras tentu tidak enak saat dipakai. Juga bahan sepatu bagian dalam, kalau lembut kan lebih terasa nyaman.  (Source : PRM 5 April 2015)
Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "Tips Dan Trik Memilih Wedges"

Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News