iklan space 728x90px

Clean Eating Membuat Tubuh Bugar dan Sehat

Clean Eating Membuat Tubuh Bugar dan Sehat - Berat badan proporsional dengan bentuk tubuh ideal pasti menjadi prioritas bagi para selebritis tanah air. Pasalnya mereka tidak hanya menampilkan kecerdasan atau talenta masing-masing, tetapi penampilan menjadi hal yang sangat penting. Tidak berhenti pada penampilan saja, kesehatan tubuh dari dalam pun harus selaras agar dapat beraktivitas dengan baik. Untuk itu program makan sehat dan seimbang dipilih aktris sekaligus pengusaha cantik Asri Welas setiap harinya. 

Asri memilih program clean eating untuk mempertahankan berat badan sekaligus memperoleh gizi yang seimbang. Diungkapkan Asri dalam program ini, asupan gula dan garam didapatkan dari nabati dan buah yang dimasak. Untuk memudahkan ia menyiapkan makanan tersebut, ia mengikuti catering diet sebulan penuh. Namun bukan berarti ia makan makanan katering sehat tidak membuatnya bosan. Jika bosan melanda, Asri memilih untuk berhenti katering selama 2 minggu kemudian libur beberapa hari lalu dilanjutkan kembali.


Program clean eating yang dijalaninya kurang lebih 3 bulanan ini ternyata tidak hanya membantu ia mempertahankan berat badan, tetapi membuat tubuhnya lebih bugar dan ringan. Bahkan permasalahan seperti sakit kepala atau badan pegal tidak lagi dirasakan Asri. Bila harinya off dari katering program clean eating, Asri tetap menjaga dan mengontrol makanannya. Untuk menu masakan yang paling disukai adalah buncis dan terong balado.

Sementara untuk buah-buahan, Asri sangat gemar makan buah naga dan kiwi yang juga menjadi pilihan buah favoritnya. Asri juga minum jus detoks sehari 6 botol yang masing-masing berisi 500 ml dengan kandungan buah-buahan dan sayur-sayuran. Hasilnya sangat membantu menjaga stamina dan kesegaran tubuh dari dalam.

Perempuan yang dikenal dengan sifatnya yang rendah hati dan humoris ini ternyata pernah mengalami lonjakan berat badan ketika melahirkan. Berat badannya melonjak sampai 85 kg. Ketika itu ia berusaha menurunkan berat badan dengan tidak makan nasi sama sekali dan hanya mengonsumsi ubi cilembu. Ditambah ia rajin berolahraga hingga beratnya turun menjadi 52 kg dengan tinggi 170 cm. Sampai sekarang olahraga yang sering dilakukan adalah berenang, treadmill dan yoga yang juga bermanfaat untuk kestabilan emosi dan kebugaran tubuh. 
Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "Clean Eating Membuat Tubuh Bugar dan Sehat"

Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News