iklan space 728x90px

Apa Itu Bitcoin? Kenali Lebih Jauh Sebelum Berinvestasi


Nama Bitcoin telah lama terdengar dan banyak orang dengan antusias melakukan transaksi maupun berinvestasi pada salah satu jenis aset kripto ini. Keuntungannya juga demikian menggiurkan karena kenaikkan valuasinya demikian luar biasa dari waktu ke waktu. Bitcoin sering dianggap sebagai sebuah sarana investasi baru yang demikian potensial dalam mengoptimalkan keuntungan. Sebenarnya apa itu Bitcoin?

Bitcoin adalah uang elektronik yang dibuat oleh seseorang yang menamakan diri Satoshi Nakamoto pada tahun 2009 lalu. Bitcoin terutama digunakan dalam bertransaksi di internet tanpa memakai perantara jasa bank. Di Amerika Serikat telah banyak orang yang melakukan transaksi dengan memanfaatkan Bitcoin, malah membuatnya jadi sebuah investasi jangka panjang.

Kini metode pembayaran memang lebih maju dari sebelumnya. Bila dulu ada yang disebut barter, seperti barter beras dengan jagung atau barter barang-barang yang lainnya. Diteruskan dengan diciptakannya uang sebagai alat pembayaran, dan terus berkembang hingga sekarang dengan adanya uang virtual.

Saat ini proses pembayaran dilaksanakan dengan uang digital. Pengguna leluasa dalam berbelanja dengan mengandalkan saldo uang virtual mereka sehingga tidak usah membawa uang tunai lagi. Misalnya dengan metode pembayaran yang memakai kartu debit dan kartu kredit.

Ditambah lagi kini telah zamannya jual beli online. Anda dapat berbelanja di marketplace online, baik marketplace dalam ataupun luar negeri, seperti jd.id, Bukalapak, Lazada, Tokopedia, Shopee, tmall, walmart, alibaba, amazon, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Beberapa diantara dari marketplace itu pun sudah mempunyai uang virtualnya sendiri-sendiri yang bisa dipakai untuk berbelanja atau bertransaksi di marketplace itu sendiri. Anda cuma tinggal mengisi saldo dengan cara mentransfernya melalui bank.

Bank itu sendiri memakai metode kas yang memperlihatkan catatan dari setiap akun dan memperlihatkan penggunanya membeli apa saja dan berapa jumlah pembeliannya. Dengan demikian, disinyalir bank pun memiliki kendali terhadap rekening Anda. Bank menjamin seluruh pembayaran transaksi Anda berlangsung secara aman. 

Seluruh proses transfer itu berbentuk perpindahan nominal angka antarbank. Oleh karena itu bank selalu mempunyai divisi manajemen risiko guna menjamin seluruh transaksi berlangsung dengan aman tanpa terjadi adanya kecurangan.

Perbedaan ini balik lagi dengan metode pembayaran dengan memakai Bitcoin. Bitcoin merupakan salah satu jenis mata uang digital dengan sinkronisasi penuh melalui Internet. Untuk itulah seluruh pengguna Bitcoin bisa mengakses akun kas mereka secara real time dimana saja dan kapan saja.

Berkat topologi P2P Bitcoin dan tak terdapatnya administrasi tunggal menjadikannya amat sulit untuk dimanipulasi, baik itu oleh entitas khusus, entah otoritas keamanan siber maupun pemerintahan mana pun sehingga harga Bitcoin sukar dipengaruhi oleh inflasi lantaran sulitnya menerbitkan Bitcoin dalam kuantitas yang amat besar.

Sekarang tidak sedikit perusahaan menjadi platform marketplace yang spesial berkiprah di bidang transaksi jual beli Bitcoin. Bitcoin sekarang diperjualbelikan menuruti kurs yang berlaku. Jangan kaget, cuma 1 Bitcoin saja valuasinya dapat setara dengan Rp115 juta lebih lho.

Masih penasaran soal Bitcoin? Indodax Academy dapat Anda pilih. Indodax Academy akan mengjari Anda tentang Bitcoin dan aset kripto lainnya serta mengajari cara melakukan trading yang tepat. Indodax Academy ialah suatu platform belajar paling besar di Indonesia yang mempelajari mengenai Blockchain beserta aset kripto seperti Bitcoin. Bahan pelajaran diberikan secara gratis dan dapat diakses via website Indodax dan YouTube official Indodax Academy. 

Indodax pun menjadi marketplace dari aset kripto paling besar di Indonesia. Dengan jumlah anggota telah terverifikasi lebih dari 2 juta Anda pun dapat menjalankan jual beli Bitcoin dan puluhan aset kripto lainnya, tentunya dengan cara mudah dan aman. 


Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "Apa Itu Bitcoin? Kenali Lebih Jauh Sebelum Berinvestasi"

Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News