iklan space 728x90px

6 Pertimbangan Saat Memilih untuk Sewa Gudang atau Warehouse


Pemilik bisnis yang sedang pesat-pesatnya mengalami kenaikan terhadap permintaan barang tentu akan memikirkan mengenai sewa gudang atau warehouse. Sejalan dengan banyaknya stok yang mesti disediakan untuk memenuhi pesanan, dibutuhkan ruang lebih untuk penyimpanan produk atau barang. Bila Anda belum memiliki budget yang cukup untuk membangun ruang penyimpanan, maka menyewa gudang akan merupakan solusi yang efektif. 

Bisnis atau usaha yang tengah naik daun pasti umumnya mempunyai alur arus kas yang tinggi. Untuk mendukung hal itu membutuhkan pertimbangan yang baik supaya tak salah pilih. Bertebarannya gudang yang dapat disewa di Indonesia mesti disesuaikan dengan usaha yang Anda kelola. Nah, agar tidak bingung, perhatikan alasan berikut ini mengapa harus sewa gudang atau warehouse Shipper.

Esensi menurut fungsi

Ini merupakan hal pertama yang mesti Anda pertimbangkan. Kebutuhan terhadap gudang disesuaikan dengan usaha yang Anda jalankan. Bisnis yang bergerak di ranah fashion seperti tas dan pakaian mesti diselaraskan tempatnya dengan pusat-pusat perbelanjaan. Bisnis berbasis bahan makanan tentunya mesti dekat dengan lokasi restoran atau rumah makan yang akan disuplai. Pikirkan kembali dua fungsi utama gudang yang akan Anda jadikan pilihan. Apakah sewa gudang tersebut akan berfungsi sebagai tempat penyimpanan barang ataukah tempat pendistribusian barang atau produk ke retail. 

Ukuran gudang yang dibutuhkan

Hal yang kedua adalah besarnya ukuran kapasitas gudang. Seberapa banyak barang atau produk yang akan disimpan di dalam gudang akan memengaruhi ukuran yang diperlukan. Alur keluar dan masuknya barang setiap harinya mesti bisa diperkirakan sehingga gudang menjadi tidak kosong dan efisien. Jenis dan ukuran barang pun memengaruhi ukuran gudang. Jadi perhitungkanlah dengan teliti ukuran yang Anda butuhkan supaya cukup menampung seluruh stok barang.

Aksesibilitas gudang

Sewa gudang pastinya ditentukan oleh aksesibilitasnya. Kendaraan yang dipakai untuk mengangkut barang membutuhkan ruang parkir dan jalan yang luas atau standar? Berapa lama waktu yang harus ditempuh hingga tiba ke tempat tujuan? Faktor inilah yang menyebabkan jalur menuju dan keluar gudang mesti selaras dengan keperluan. Ruang penyimpanan yang ada di kawasan padat tak akan dapat dicapai oleh truk yang memiliki ukuran besar.

Harga yang ditawarkan

Pembicaraan tentang harga menjadi hal yang amat penting. Apakah harga yang ditawarkannya sesuai dengan budget Anda? Atau harga yang ditawarkan itu sesuaikah dengan fasilitas yang diperoleh? Bagaimanakah teknis pembayarannya? Beberapa hal detail yang berhubungan dengan keuangan penting dibicarakan sejelas mungkin. Perlu untuk menghindari hal yang tidak diharapkan.

Fasilitas

Tersajinya fasilitas yang ada dalam ruang penyimpanan harus mendukung kebutuhan dasar usaha Anda. Bila gudang yang ingin disewa butuh ruangan kerja, periksa lagi fasilitasnya. Gudang yang baik mempunyai fasilitas seperti toilet, internet dan CCTV. Bila produk membutuhkan sirkulasi atau kelembapan tertentu seperti AC atau HVAC pun penting dipertimbangkan. Fasilitas yang tersedia menentukan keadaan barang atau produk yang tersimpan.

Lamanya waktu sewa

Pertimbangkan secara baik berapa lama waktu yang akan digunakan untuk menyewa gudang  tersebut. Di samping memperhatikan ketersediaan anggaran juga mencermati analisis prospek jangka panjang bisnis. Apakah cukup satu hingga dua tahun atau malahan hingga lima tahun? Anda mesti memperhitungkannya secara baik.

Memang cukup merepotkan proses mengurus penyewaan gudang ini. Untungnya sekarang ada Shipper yang hadir sebagai salah satu agregator logistik dan warehouse di Indonesia yang menyediakan jasa sewa gudang dan pengiriman barang terpercaya. 

Shipper sudah mengantongi pengalaman dalam memerikan layanan penyimpanan, pengemasan, dan pengiriman produk usaha. Warehouse Shipper menempati lokasi yang strategis dan ada di beberapa pusat kota yang gampang dicapai dari manapun. 

Dengan memanfaatkan jasa sewa warehouse Shipper Anda dapat menentukan sendiri paket layanan yang disesuaikan dengan keperluan usaha Anda. Anda juga tidak usah repot-repot keluar rumah untuk mengirimlan barang karena kurir Shipper siap menjemput paket Anda secara gratis tanpa minimum order.

Saat ini Shipper telah terpadu dengan jasa ekspedisi di dalam dan luar negeri sehingga Shipper mempunyai jangkauan pengiriman barang atau produk yang luas sampai ke mancanegara. Di samping itu, Shipper pun menyediakan beragam macam pilihan pengiriman yang lengkap seperti pengiriman reguler dan cashless dari marketplace. Ayo gunakan Shipper untuk perkembangan dan kemajuan bisnis Anda!


Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "6 Pertimbangan Saat Memilih untuk Sewa Gudang atau Warehouse"

Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News