iklan space 728x90px

ASUS Taichi - Notebook Ultra Tipis Dual Layar Berprosesor Intel Core i7

Notebook bisa menjadi perangkat yang memiliki banyak fungsi untuk Anda bawa di kala liburan.  Akan tetapi, bagaimana jika notebook yang Anda bawa bisa berubah fungsi menjadi tablet dengan dual layar di bagian depan dan belakangnya? ASUS Taichi adalah jawabannya.

Dual layar yang bisa difungsikan berbeda serta layar mode tablet yang multi touch dan prosesor Intel Core i7 3517U menjadi beberapa faktor yang akan membuat Anda dan orang-orang di sekitar Anda akan berdecak kagum.

3 Kelebihan yang diunggulkan oleh ASUS TAICHI ™ 21 ini yaitu:
 Perpaduan sempurna antara notebook dan tablet.
 Ultra tipis dan ringan dengan audio terbaik.
 Interaksi dua layar yang intuitif.

ASUS TAICHI ™ 21 memiliki bentuk yang tipis dan dinamis dengancasing full aluminium body sehingga membuatnya sangat ringan dan mudah dibawa kemana-mana. Selain itu juga, ASUS TAICHI™ 21 memiliki teknologi audio SonicMaster yang dapat menhasilkan suara lebih jernih dan bass yang dalam.

Berikut data spesifikasi dan harga ASUS TAICHI ™ :
Prosesor :    Intel® Core™ i7-3517U (Turbo up to 3.0GHz, 4MB)
Operating System : Windows 8
Display : Outside - 11,6" IPS Touch Screen FHD (1920x1080) Corning® Glass Inside - 11,6" IPS Touch Screen FHD
Memory : 4GB
Graphic : Intel® HD 4000
Storage : 256GB SSD
Connection :USB 3.0, Bluetooth 4.0, Wi-Fi
Harga : Rp. 17.299.000,-

Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "ASUS Taichi - Notebook Ultra Tipis Dual Layar Berprosesor Intel Core i7"

Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News