iklan space 728x90px

Filateli Dan Manfaatnya

Tanpa disadari, seorang pengumpul perangko yang  menenkuni hobinya dengan sungguh-sungguh, akan memperoleh pengetahuan umum yang sangat luas. Perangko-perangko yang diterbitkan oleh berbagai negara dewasa ini menampilkan gambar-gambar yang berkaitan dengan sejarah, ekonomi, politik, kebudayaan, flora, fauna dan sebagainya. Hampir seluruh perikehidupan manusia tercermin pada perangko yang diterbitkan oleh negara-negara di dunia ini.

Jika dilakukan dengan sungguh-sungguh, mengumpulkan perangko dapat membentuk sifat-sifat mental yang positif antara lain:
  • Sifat giat bersemangat, diperlukan dalam mencari atau "berburu" perangko-perangko untuk melengkapi koleksi.
  • Sifat sabar, diperlukan dalam menunggu diperolehnya perangko tertentu yang masih belum lengkap serinya, baik dengan jalan tukar menukar maupun dengan membeli pada lelang prangko dan sebagainya.
  • Sifat tekun, diperlukan dalam menyusun koleksi yang dapat dibanggakan yang memerlukan waktu bertahun-tahun.
  • Sifat berhati-hati, diperlukan dalam menangani setiap perangko sebab kerusakan pada perangko yang disebabkan oleh tindakan yang ceroboh dapat mengakibatkan turunnya harga perangko tersebut. Apabila kerusakannya tergolong berat maka perangko tersebut akan tidak berharga sama sekali.
  • Sifat teliti, cermat dan jeli, diperlukan untuk membedakan perangko mana yang mahal dan mana yang biasa saja. Perbedaan yang sangat kecil yang terdapat pada sebuah perangko biasanya hanya tampak di bawah kaca pembesar, perbedaan kecil pun menyangkut perbedaan harga.
  • Sifat hemat, karena pengumpul yang menganggap koleksinya sebagai tabungan atau investasi sudah tentu hemat; tidak boros. Ia harus tahu perangko mana yang harus segera dibeli, perangko mana yang tidak harus dibeli dan perangko mana yang pembeliannya dapat ditangguhkan dulu.
  • Kreativitas dan rasa seni, diperlukan dalam menyusun perangko pada lembaran-lembaran album, apalagi untuk diperlombakan dalam pameran.
  • Sifat jujur dan saling pengertian, diperlukan dalam tukar menukar perangko antara sesama pengumpul.

Dari uraian tersebut di atas dapat disimpulkan bahwa filateli selain merupakan hobi yang sehat juga banyak manfaatnya, antara lain:
  • Mengumpulkan perangko menanamkan sikap yang positif berupa ketekunan, kecermatan, ketelitian serta kedisiplinan disamping syarat kebersihan yang harus tetap di perhatikan atas setiap perangko, album dan perlengkapan filateli lainnya.
  • Tukar menukar perangko antar pengumpul perangko menumbuhkan sifat jujur dan saling pengertian.
  • Tukar menukar perangko antar pengumpul perangko dapat menciptakan jalinan persaudaraan dan persahabatan baik secara nasional naupun internasional.
  • Tukar menukar perangko dengan pengumpul perangko luar negeri akan mendorong para pengumpul perangko Indonesia untuk meningkatkan pengetahuan mereka dalam bahasa asing.
  • Melalui pengumpulan, perangko, diperoleh tambahan pengetahuan baik di bidang sejarah, ilmu bumi, ketatanegaraan berbagai negara maupun di bidang-bidang lainnya.
  • Mengumpulkan perangko merupakan salah satu cara untuk melenyapkan ketegangan setelah bertugas berat sehari-hari.
  • Bagi para remaja yang masih duduk di bangku sekolah, kegiatan mengumpulkan perangko ini  dapat dijadikan salah satu kegiatan mereka di luar sekolah sehingga waktu terluang mereka dapat dimanfaatkan untuk kegiatan yang positif untuk menghindari pengaruh buruk seperti kenakalan, perkelahian, perjudian, narkotik dan sebagainya.
  • Kegiatan filateli berupa pameran perangko apalagi yangdiperuntukkan bagi para remaja akan dapat memupuk gairah serta kreativitas para remaja.
  • Kegiatan filateli yang berupa pertemuan-pertemuan yang diselenggarakan oleh klub atau perkumpulan filateli secara berkala, mendidik para remaja untuk belajar berdisiplin serta berorganisasi yang baik.
  • Mengumpulkan perangko pada hakekatnya adalah menabung.

Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.
Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News