iklan space 728x90px

HP Rilis HP Slate6 VoiceTab dan HP Slate7 VoiceTab


HP merilis piranti mobile terbarunya, phablet Slate6 VoiceTab dan tablet Slate7 VoiceTab.  Keduanya bisa dipakai untuk komunikasi telepon dan didukung oleh prosesor Quad Core yang dijanjikan bisa melakukan aktivitas multitasking tanpa menurunkan kinerja.

Sesuai namanya, HP Slate6 ini dibekali layar berukuran 6 inci dan HP Slate7 berlayar 7 inci.  Kabarnya kedua perangkat mobile ini mengusung OS Android 4.2.2 Jelly Bean sebagai sistem operasinya dengan dibekali memori internal 16 GB plus slot microSD hingga 32 GB.  Keduanya juga memiliki kamera berukuran sama, yaitu kamera utama yang beresolusi  5 MP plus flash dan kamera beresolusi 2 MP di depan.

Bicara ukuran, HP Slate6 memiliki ketebalan 9 mm, sedangkan HP Slate7 setebal 9,5 mm.  Kabarnya, HP Slate6 akan dijual di bawah US$250 (sekitar Rp 3 juta), dan HP Slate7 akan berharga lebih terjangkau, yaitu US$199 (sekitar Rp 2,4 juta).  Keduanya memiliki fitur 3G Dual SIM Standby dan speaker stereo depan. Keduanya diperkirakan mulai dijual di India bulan Februari ini.

lazada indonesia
Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "HP Rilis HP Slate6 VoiceTab dan HP Slate7 VoiceTab"

Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News