iklan space 728x90px

Inilah Pola Makan untuk Awet Muda

Inilah Pola Makan untuk Awet Muda - Memang pola makan sehari-hari yang baik dapat mencegah penuaan dini.Yang perlu diperhatikan adalah makan makanan yang bervariasi warnanya seperti merah, jingga, hijau, biru, putih dan kuning pada sayur-sayuran dan buah-buahan. Warna merah dihasilkan oleh pigmen antosianin dan pigmen likopen.

Fungsi dari pigmen antosianin dan pigmen likopen adalah mencegah oksidasi kolesterol, mencegah penggumpalan darah, melindungi jaringan kolagen, melindungi saraf dan radikal bebas, termasuk mengurangi kemunduran fisik dan mental. Banyak terdapat pada tomat, semangka dan strawberry.


Sementara warna jingga dihasilkan oleh betakaroten. Manfaatnya adalah untuk memperbaiki daya penglihatan, mempercepat pertumbuhah reproduksi sel, mencegah penuaan dan mencegah kanker. Banyak terdapat pada wortel, jeruk dan limau. Bahkan pada jeruk dan limau terdapat limonin yang dapat menghambat kanker payudara.

Sebaiknya pilih juga makanan yang tinggi antioksidan seperti buah-buahan berwarna gelap. Berdasarkan studi dari University of Michigan Cardiovascular Center, buah berwarna gelap ini bisa mengurangi lemak perut dan menurunkan risiko penyakit jantung serta sindroma metabolik. Sebuah studi lain yang dipublikasikan di 2009 Experimental Biology Conference juga menyatakan, diet yang kaya blueberry berfungsi menurunkan kadar kolesterol, meningkatkan kontrol glukosa dan sensitivitas insulin, menurunkan risko penyakit jantung dan diabetes.

Hal lain yang perlu juga diperhatikan adalah bila memungkinkan pilih makanan organik yang bebas pestisida dan memiliki antioksidan 50 persen lebih banyak. Menurut sebuah penelitian yang dibiayai oleh Uni Eropa, buah-buahan dan sayur-sayuran organik memiliki 50 persen lebih banyak antioksidan, yang dipercaya para ahli dapat menurunkan risiko penyakit kanker dan jantung. Makanan organik juga mengandung lebih banyak vitamin dan mineral seperti besi dan zinc. Menurut penelitian terkini yang lain, makanan organik meningkatkan kekebalan tubuh, tidur lebih nyenyak.

Konsumsi sayur-sayuran dan buah-buahan yang kaya serat sebanyak 30-40 gr per hari atau 4-5 sajian per hari. Sayur-sayuran dan buah-buahan termasuk dalam diet dash (dietary association stop hypertension). Selain kaya serat, buah-buahan dan sayur-sayuran juga mengandung vitamin dan mineral penting yang berperan menurunkan tekanan darah seperti potasium, kalium dan magnesium.

Kalium banyak terdapat pada pisang, buncis, kacang-kacangan. Peningkatan kalium membantu ginjal mengeluarkan garam dan air dari dalam tubuh sehingga membantu menurunkan tekanan darah dan tentunya menurunkan risiko terjadinya stroke. Sementara magnesium terdapat pada sayur-sayuran hijau seperti bayam dan brokoli. Kekurangan magnesium dapat menyebabkan kejang otot, termasuk gangguan irama jantung dan merasa lelah sepanjang waktu.

Di samping itu sebaiknya konsumsi asupan omega-3 di dalam program diet Anda. Asam lemak Omega-3 dapat diperoleh dari ikan-ikan laut dalam seperti ikan salmon, ikan tuna dan ikan sarden. Makanan seperti kacang-kacangan (hazelnut, walnut) dan buah kiwi juga mengandung asam lemak Omega-3. Beberapa penelitian mengenai asam lemak Omega-3 telah menunjukkan bahwa konsumsi asam lemak ini dapat memberikan perlindungan bagi kesehatan jantung dengan menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung koroner.

Penelitian lain menunjukkan bahwa asam lemak omega-3 membantu mengendalikan kadar trigliserida dalam darah, terutama pada mereka yang mengalami hipertrigliserdemia. Manfaat ini dicapai dengan menghambat pembentukan kolesterol jahat VLDL (very low density lipoprotein) dan LDL (low density lipoprotein) dan trigliserida dalam hati.

Tips lainnya adalah minum air putih agar tidak dehidrasi. Berdasarkan angka kecukupan gizi (AKG) tahun 2004, wanita dan pria dewasa butuh air sekitar 2-2,5 liter per hari. Sementara anak-anak usia 7-9 tahun kebutuhan airnya 1,6 liter per hari. Bila kurang minum air putih, tubuh akan menyerap kandungan air dalam kulit sehingga kulit menjadi kering dan berkerut. Selain itu, air putih dapat melindungi kulit dari luar, sekaligus melembabkan dan menyehatkan kulit.

Untuk menjaga kecantikan pun, kebersihan tubuh pun harus benar-benar diperhatikan, ditambah lagi minum air putih 8-10 gelas sehari. Di samping itu kurangi juga konsumsi kafein. Jika minum kafein berlebihan akan membuat kecanduan sehingga akhirnya akan mengganggu keseimbangan kandungan lemak, tekanan darah naik, nyeri persendian, jantung berdebar, gangguan pada kehamilan, maag, dan sulit tidur pada malam hari. Kafein dapat menyebabkan kita kehilangan kalsium melalui urin dan sehingga menyebabkan osteoporosis.

Memasukkan bahan-bahan alami dan bumbu dapur di dalam makanan yang dimasak juga dapat membantu. Contohnya jahe. Jahe telah terbukti (dalam beberapa studi) untuk mengobati rasa mual, terutama dalam bentuk mabuk laut, dan morning sickness. Jahe bertindak sebagai antihistamin dan membantu dalam pengobatan alergi.

Jahe menampilkan sifat antiinflamasi dan dapat digunakan untuk mengobati rheumatoid arthritis, osteoarthritis, dan berbagai gangguan otot lainnya. 
Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "Inilah Pola Makan untuk Awet Muda"

Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News