iklan space 728x90px

Cara Cegah Bekas Jerawat Jadi Bopeng

Jendela Informasi - Masalah kulit wajah kian kompleks saja dewasa ini. Perubahan iklim yang dahsyat, aktivitas luar ruangan sepanjang hari, dan penggunaan riasan dalam berbagai kesempatan membuat kesehatan kulit sering terabaikan.

Masalah wajah yang sering dikeluhkan setidaknya terbagi dalam tiga kategori. Kategori pigmentasi antara lain kulit kusam, kulit menghitam, flek, dan bekas jerawat. Kategori jerawat sendiri terbagi atas jerawat kronis, jerawat hormonal, kulit berminyak, serta bopeng alias acne scar. Sementara kategori penuaan kulit, keriput, flek, dan kulit sangat kering.

Jerawat yang tidak sembuh-sembuh, terus bermunculan, dan menyisakan bekas yang tidak nyaman dilihat sering kali jadi musuh penderitanya. Betapa keberadaannya memicu stres. Sudah tiada pun bekasnya masih mengganggu. Pada kulit kering, bekas yang mirip lubang itu juga kerap terlihat lebih gelap atau disebut bopeng.

Laser memang menjadi solusi paling cepat dan termahal. Namun, lebih penting untuk mencegahnya menjadi bopeng, yakni mengusir jerawat sambil merawatnya dengan rangkaian perawatan skincare untuk acne.

Memang perlahan tidak akan hilang sepenuhnya. Tapi minimal tidak akan tambah parah. Disarankan rangkaian skincare juga jangan dihentikan meskipun jerawat telah sirna. Sebab beda dengan demam yang minum obat bisa hilang, jerawat bisa muncul lagi seumur hidup sehingga harus perawatan berkelanjutan.

Bekas jerawat di kulit kering juga akan menjadi flex hitam dan keriput. Untuk menghindari kemunculannya, harus rutin memakai sunscreen atau krim dengan sun protective formula (SPF). Tidak perlulah pakai yang SPF 50, SPF 30 saja. Kecuali sering berkendara, bisa pakai yang SPF 30-35.

Rangkaian praktis dalam penggunaan skincare bisa mempertahankan kecerahan kulit. Tidak perlu terlalu banyak produk di muka. Superti untuk kulit berjerawat disarankan hanya memakai tiga produk yakni sabun, moisturizer, dan SPF. Untuk kulit kering juga sama, hanya perlu ditambahkan penggunaan toner.

Sabun wajah yang bagus bukan yang bisa membuat wajah sampai bunyi kesat seusai dicuci. Soalnya, minyak harus tetap terdapat di permukaan kulit. Tidak sedikit produk sabun yang digemborkan bagus untuk mencerahkan kulit, tetapi hasil penelitian menunjukkan, krim malam jauh lebih efektif. Sangat penting dihindari penggunaan sabun badan dengan pH 6 yang akan merusak kulit wajah.

Jika ingin mencerahkan kulit, jangan hanya pakai masker. Kuncinya hanya di krim malam. Krim itu memang didesain untuk ponyerapan obat saat tidur tanpa aktivitas lain. Sementara itu penggunaan serum mambantu pencerahan.

Krim skincare yang dijual bebas boleh dipakai sendiri. Akan tetapi, hati-hati, untuk . pemakaian krim yang mengandung antibiotik, harus melalui konsultasi. [Gita Pratiwi/PRM/29092019]

Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.
Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News